Referensi Kado Bermanfaat Untuk Pernikahan Syar'i

Kado biasanya kita berikan kepada keluarga, sahabat, atau orang-orang terdekat di hari istimewanya, salah satunya pada acara pernikahan. Ya, pernikahan menjadi sebuah acara yang sangat special bagi seseorang. Mungkin ada juga yang datang dengan memberikan amplop,namun akan lebih berkesan jika kita memberikan kado kepada mereka yang tersayang. Kita lihat kini sudah kini sudah mulai banyak orang yang melangsungkan pernikahan dengan konsep yang syar'i. Lalu kado apa saja yang cocok untuk di berikan di pernikahan yang berkonsep islami? Inilah referensi kado bermanfaat utnuk pernikahan syar'i yang bisa menjadi pilihan anda untuk keluarga, sahabat, dan orang-orang terdekat.

kado pernikahan bermanfaat
kado pernikahan bermanfaat


1. Al-Qur'an
Walaupun banyak orang yang sudah di berikan Al-Qur'an sebagai mahar dari calon suaminya, namun Al-Qur'an juga bisa di jadikan kado yang sangat special yang bisa di berikan di hari yang special. anda bisa memilih motif sampul Al-Qur'an dengan warna kesukaan keluarga atau sahabat anda yang sedang menikah. Kado yang satu ini sangat cocok bagi anda yang ingin mendapatkan pahala jariyah, karena bisa kita bayangkan jika orang yang menerima Al-Qur'an ini membacanya terus menerus dan di baca juga oleh saudaranya yang lain, teman, dan siapaun. Maka anda yang memberi juga akan mendapatkan pahalanya.

2. Buku Islami
Buku-buku islami bisa jadi pilihan kado yang sangat bermanfaat bagi kedua mempelai. Carilah buku-buku Islami yang bertemakan tentang rumah tangga, fiqih suami dan istri, atau panduan pengantin baru. Biasanya banyak toko buku islamyang menjual buku-buku seperti ini. Selain bermanfaat, buku juga bisa awet dan bisa di gunakan berkali-kali. Dan bukan hanya bermanfaat bagi pengantin yang mendapatkan kado buku itu saja, namun juga untuk orang lain atau saudaranya yang mungkin akan meminjam buku tersebut. Maka buku islami menjadi kado andalan bagi siapapun yang ingin memberi manfaat bagi orang banyak.

3. Hiasan Kaligrafi
Sekarang sudah banyak toko perlengkapan alat sholat, toko buku, atau toko souvenir yang juga menyediakan hiasan kaligrafi. Banyak pilihan dari segi ukuran, corak, tulisan, warna, dan lainnya. Anda bisa meilih sesuai yang anda mau. Harga yang di tawarkan pun biasanya tidak terlalu mahal, kita hanya perlu memilih sesuai budget yang kita mampu jangkau.

4. Baju Muslim Sepasang Suami dan Istri
Untuk anda yang mempunyai budget yang lumayan tinggi, anda bisa memberikan pasangan pengantin itu sepasang baju muslim. Yang wanita di berikan gamis, dan pria di berikan baju koko dengan motif, warna dan corak yang sama. Banyak pasangan yang senang jika di berikan hadiah ini, karena selain mereka bisa berhemat utnuk berbelanja baju, mereka juga senang jika anda mengetahui ukuran baju mereka. ini bentuk kedekatan anda dengan sahabat atau keluarga anda. 

5. Hijab 
Jika anda bersahabat dengan pengantin wanitanya, maka memberikan kado berupa hijab adalah baik untuk mereka, apalagi jika sahabat anda belum berhijab, maka ini bisa menjadi cara anda untuk berdakwah kepada sahabat anda. Mungkin dengan memberikan hijab, kerudung, jilbab atau semacamnya, ia akan terbuka hatinya untuk menutup aurat. Jangan lupa untuk memberikan kata-kata atau surat yang berisi ajakan untuk segera menutup aurat.

pernikahan islami
pernikahan syar'i

Itulah beberapa kado bermanfaat yang bisa anda berikan di hari pernikahan teman anda yang berkonsep syar'i. Kini anda pun bisa melangsungkan pernikahan dengan konsep yang syar'i dan sesuai dengan syari'at tanpa perlu pusing mengerus segala macamnya, banyak wedding organizer islami seperti yang sangat di rekomendasikan yaitu Oemar Event Planner ( 083807294768 - Ibu Cindy -fast respon-) atau klik www.oemar-eventplanner.com . Event organizer ini memberikan pelayanan terbaik untuk event anda terasa sempurna dan istimewa.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

6 Alasan Penting Mengapa Harus Memilih Pernikahan Syar'i

Pernikahan syari menurut islam